Cara membuat martabak telur
Bahan-bahan:
- · Kulit martabak telur yang sudah dibuat sebelumnya
- · Isi martabak telur yang sudah dibuat sebelumnya
- · Garam sdt
- · Telur ayam atau telur bebek 4 butir, kocok lepas
- · Minyak goreng 4 sdm
Cara membuat :
1.
Ambil satu adonan kulit, kemudian tekan dengan
telapak tangan dengan gerakan memutar hingga adonan melebar.
2.
Pegang ke dua ujung adonan lalu dengan gerakan
tangan memutar ke atas, banting adonan hingga melebar dengan hati hari agar
adonan tidak robek.
3.
Siapkan 2 butir telur yang sudah dikocok lalu
beri garam. Kocok hingga tercampur.
4.
Masukkan isi martabak telur yang sudah dibuat
sebelumnya. Kocok hingga tercampur.
5.
Panaskan minyak goreng di penggorengan dengan
api kecil, sebaiknya siapkan wajan dengan diameter yang luas.
6.
Ambil kulit yang sudah dilebarkan. Masukkan
secara perlahan dan hati-hati ke dalam penggorengan agar tidak robek.
7.
Goreng kulit martabak hingga matang.
8.
Tuang isi martabak telur di tengah-tengah kulit
martabak telur yang sedang digoreng.
9.
Kemudian lipat masing-masing ujung kulit ke
tengah hingga bagian isi tertutup dengan kulit martabak telur.
10.
Goreng martabak dengan cara dibolak-balik sampai
matang atau berwarna kecoklatan.
11.
Martabak telur yang sudah matang kemudian
sisihkan.
12.
Martabak telur siap dihidangkan.
0 comments:
Post a Comment